12 Hours at KLIA

Jadi ceritanya pesawat tiba KLIA2 tepat jam 19.30 waktu setempat, dalam hal ini Selangor. Dan saya harus menunggu my next flight to Incheon jam 08.00 pagi besok, haha.
Jadi tepatnya transit 12,5 jam di bandara.
Amazinggg...
Dalam rangka penghematan waktu dan uang, jika harus keluar airport lagi hanya utk tidur dan akan kembali lagi pagi-pagi banget.
Jadi jiwa backpacker saya tertantang di sini. Walaupun ini bukan yang pertama kalinya nginap di KLIA2, tapi ini selang waktu terpanjang. Baru memikirkannya aja suado capek setengah mati, akan tidur di mana, barang - barang aman gak, dsb. Tapi akhirnya setelah nomaden kesana kemari, 12,5 jam terlewati juga.
Berikut sedikt tips dan triknya:
1. Carilah Stroller, sebagai tempat naruh barang dan duduk.  

2. Carilah posisi aman dan "strategis", yaitu yang ada colokan listriknya, bagi saya yang doyan online, ini tempat terbaik, wkwkwkw (tentu saja, jangan lupa bawa colokan tiga ya)

3. Pasang wifi. Di sini ada free wifi tapi hanya 3 jam dan tidak bole buka youtube. Ikuti aja petunjuknya, asalkan bisa baca bahasa Inggris gak susah ngikutin petunjuknya.

4. Carilah tempat untuk tidur, di lantai maksudnya, kalau dilantai carilah yang ada karpetnya 😁 atau carilah kursi-kursi yang kosong gitu. Malam itu, setelah muter - muter, saya tidur di area gate yang cukup kosong. Jangan kuatir, biasanya banyak traveler yang sering tidur di sini kok, pria maupun wanita, so don't worry. Kalo isitilah saya sih, 'ngegembel' haha

5. Try to enjoy dan jangan menggerutu. Ingatlah perjalanan - perjalanan menyenangkan yang akan kita alami besok di tempat tujuan.

That's all, semoga berguna 😊

Komentar